Memperbaiki Hardisk Rusak Termudah

Memperbaiki Hardisk Rusak Termudah

poskota86.com – Memperbaiki Hardisk Rusak Termudah, Sebagai salah satu komponen komputer yang memiliki peran penting. Hardisk juga rentan mengalami kerusakan dalam penggunaan jangka panjang. Oleh karena itu, kita harus mengetahui bagaimana memperbaikinya.

Hardisk atau CD internal komputer berfungsi untuk menyimpan seluruh data-data yang ada pada komputer. Baik itu data dalam bentuk file ataupun data program yang berjalan. Hardisk secara singkat adalah penyimpanan pada komputer. Nah, kalo penyimpanan berarti sama dengan Ram dong? Berarti cara memperbaiki Hardisk rusak sama dengan memperbaiki ram?

Jawabannya tentu tidak, ram memang penyimpanan namun sifatnya non permanen. Jadi Ram hanya menyimpan data pada beberapa saat saja selama program berjalan. Sedangkan Hardisk menyimpan data secara permanen. Artinya apabila komputer anda mati total atau bahkan rusak, selama Hardisk masih utuh data anda masih dapat terselamatkan. Nah, itulah pentingnya Hardisk.

Begitu anda mengetahui pentingnya Hardisk, mungkin akan muncul keinginan anda untuk memastikan kondisi Hardisk tetap bagus ya. Namun, bagaiman dengan memperbaiki Hardisk yang rusak? Apakah masih bisa? Jawabannya sebagai berikut.\

 

1. Memperbaiki Hardisk dengan Software

Kondisi kerusakan Hardisk yang tergolong Bad Sector masih bisa anda selamatkan menggunakan Software. Software ini bisa anda unduh pada platform legal. Apa saja software yang bisa memperbaiki Hardisk? Pertama ada SeaTools, software ini dapat melakukan cek dan memperbaiki Hardisk. Selain itu, SeaTools juga menawarkan fitur scanning virus. Kedua, ada Check Disk. Sesuai dengan namanya Check Disk berfungsu mengecek Hardisk dan mengatasi eror pada Hardisk. Untuk Tes nya sendiri anda dapat memilih Full Test agar anda menemukan penyebab Bad sector pada Hardisk milik anda

2. Defregment Hardisk

Apa itu Defrag atau Defregment? Adalah kegiatan merapikan file pada sektor-sektor Hardisk. Defrag merupakan cara memperbaiki Hardisk rusak yang cukup sederhana. Defrag ini akan membuat kinerja Hardisk lebih cepat dari biasanya, sebab data tersusun dengan baik. Sektor Hardisk bisa saja penuh karena kegiatan copy paste yang sering kita lakukan.

3. Perhatikan Kapasitas Penyimpanan

Selanjutnya jangan lupa untuk memperhatikan kapasitas penyimpanan yang tersedia pada Hardisk. Hardisk bisa saja rusak karena data yang ada terlalu penuh sehingga menghambat kinerja Hardisk. Alhasil, Hardisk akan sulit merespon perintah program. Untuk mengurangi kapasitas yang penuh anda dapat membeli Hardisk baru atau menghapus beberapa data yang sudah tidak anda perlukan.

4. Scanning Anti Virus

Data yang terkumpul pada Hardisk tidak boleh anda biarkan. Secara rutin anda harus melakukan scanning dengan anti virus. Scanning ini berguna untuk memproteksi data yang ada pada Hardisk. Dan jika ada data yang mengandung malware, maka anti virus akan segera melenyapkannya. Nah, biasanya data yang mengandung malware ini adalah data yang dapat menyebabkan kerusakan pada Hardisk anda.

5. Menggukan Jasa Service Hardisk Terpercaya

Jika cara cara yang anda tempuh diatas tidak membuahkan hasil. Anda dapat mengunjungi jasa service Hardisk. Anda harus mencari jasa service Hardisk yang terpercaya. Karena hal ini berhubungan dengan data data penting anda dalam Hardisk. Jika proses perbaikan Hardisk dilakukan dengan cara yang kurang tepat, data anda akan terkena imbasnya. Jadi, pastikan tempat anda memperbaiki Hardisk adalah tempat yang terjamin.

Demikian cara memperbaiki Hardisk rusak yang dapat anda tempuh. Semoga artikel ini dapat menjawab beberapa pertanyaan yang muncul dalam benak anda mengenai Hardisk.

 

Originally posted 2022-04-06 14:36:26.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *